Jumat, 21 Juni 2013

Ayah Lionel Messi Kecam Media

Jorge Messi berkeras anaknya sudah membayar pajak dan menuding sejumlah media dengan sengaja memojokkan mereka.

Ayah Lionel Messi, Jorge, berkeras bintang Barcelona tidak bersalah dalam tuduhan penggelapan pajak terhadap keduanya.
Pekan lalu, pemain 25 tahun dan ayahnya menjadi subjek gugatan yang diajukan otoritas pajak atas tiga tuduhan kejahatan yang berkaitan dengan finansial publik dan pajak pendapatan selama tiga tahun pada 2007, 2008 dan 2009 dengan nilai lebih dari €4 juta.
Messi sendiri diharuskan hadir ke pengadilan Catalunya pada 17 September mendatang terkait tudingan tersebut.
Jorge Messi menegaskan bahwa dirinya maupun sang anak tidak pernah lalai dalam membayar pajak. Dia pun mengeluhkan sikap beberapa media yang memanfaatkan kesempatan ini untuk memojokkan mereka.
"Saya bisa meyakinkan anda bahwa setiap tahun Leo membayar pajak dengan enam angka nol di belakangnya," cetus Jorge kepada Cadena Cope.
"Kami sungguh terganggu karena sejumlah media melayangkan tuduhan jahat dan menebarkan kebencian. Itu sungguh kejam, tapi kami tahu apa yang harus kami lakukan setelah semuanya menjadi jelas."
"Kami sangat tenang karena kami tidak pernah lalai membayar apapun kepada Hacienda."
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...